Laznas Rumah Amal Salman dan Rumah Amal Masjid Jamik Universitas Syiah Kuala (USK) Salurkan Beasiswa Syiah Kuala

Banda Aceh, 20/12/2023- Laznas Rumah Amal Salman dan Rumah Amal Masjid Jamik Universitas Syiah Kuala (USK) salurkan beasiswa bantuan pendidikan kepada 100 mahasiswa USK. Program yang bertajuk Beasiswa Syiah Kuala ini merupakan kerjasama antara Rumah Amal Salman dan Rumah Amal Masjid Jamik USK dalam penyaluran bantuan pendidikan.

Beasiswa ini diperuntukkan bagi mahasiswa KIPK skema 2 yang sudah mengikuti serangkaian seleksi, verifikasi, dan wawancara sampai akhirnya diperoleh mahasiswa yang berhak sebagai penerima manfaat.

Direktur Rumah Amal Salman, Syachrial, S.T., M.S.P mengatakan, beasiswa ini melalui kolaborasi dengan Rumah Amal Masjid Jamik USK. Tujuannya, untuk membantu mahasiswa USK menyelesaikan studi tepat waktu walaupun dalam keterbatasan.

“Beasiswa Syiah Kuala ini diharapkan mahasiswa penerima manfaat yang berlatar belakang kurang mampu, tetapi memiliki potensi akademik bisa menyelesaikan studi tepat waktu.” Kata Syahrial dalam keterangannya, Rabu (20/12/2023).

Ia mengungkapkan, Beasiswa Syiah Kuala merupakan ikhtiar dari Rumah Amal Salman untuk memberikan akses pendidikan bagi mahasiswa.

Direktur Rumah Amal Masjid Jamik USK, Tedy Kurniawan Bakri, M.Farm., Apt. mengatakan bahwa “Rumah Amal USK dan Rumah Amal Salman terus menjalin kerjasama dalam berbagai aspek, saat ini salah satunya adalah kolaborasi penyaluran dana zakat kepada mahasiswa yang ada di Universitas Syiah Kuala.

Harapannya dengan kerjasama ini dapat terus mengokohkan kerjasama antara kedua Lembaga ini untuk menebar manfaat di seluruh penjuru Indonesia.

0 Comments

Post Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *